Menurut La Gazzetta dello Sport, AC Milan siap mengiming-imingi Vasco
da Gama dengan Robinho jika klub Brasil itu bersedia melepas Dede ke San
Siro.
Milan bersiap merambah bursa transfer Januari karena
hasil mengecewakan di awal musim ini. Rossoneri hanya mampu menempati
peringkat ke-13 klasemen Serie A Italia dengan sudah menderita lima
kekalahan da
lam sembilan pertandingan.
Untuk membenahi lini belakang, Milan menginginkan Dede, bek tengah
berusia 24 tahun, yang dianggap dapat meneruskan kiprah positif Thiago
Silva.
Dengan banderol €15 juta yang dipatok Vasco untuk Dede,
Milan berupaya menempuh cara lain yaitu dengan mengajukan tawaran
pertukaran pemain. Pemain yang diajukan Milan adalah Robinho sejalan
dengan upaya pemangkasan angggaran gaji klub. Belum diketahui jawaban
Vasco terhadap pendekatan tersebut. Selain Robinho, Milan juga berencana
melepas Alexandre Pato dan Kevin-Prince Boateng.
Sumber : Goal.com
Dengan banderol €15 juta yang dipatok Vasco untuk Dede, Milan berupaya menempuh cara lain yaitu dengan mengajukan tawaran pertukaran pemain. Pemain yang diajukan Milan adalah Robinho sejalan dengan upaya pemangkasan angggaran gaji klub. Belum diketahui jawaban Vasco terhadap pendekatan tersebut. Selain Robinho, Milan juga berencana melepas Alexandre Pato dan Kevin-Prince Boateng.
Sumber : Goal.com
0 comments:
Post a Comment